Audio Mobil Jogja

Audio Mobil Merupakan salah satu asesoris yang sudah tidak asing lagi bagi pecinta otomotif. Audio dapat dijadikan bagi pemilik mobil sebagai penghobby ataupun sebagai teman selama perjalanan atau bekerja saat di jalan. Audio dapat mengurai stress bagi pecintanya.

Di Indonesia banyak sekali ragam produk dan merk untuk audio, mulai dari kelas murah hingga ratusan juta. Tak heran bagi para pemilik mobil sering berganti ganti perangkat audio demi mendapatkan kepuasan yang di inginkan. Audio sendiri dibagi berbagai macam. Mulai dari speaker, Head Unit, Subwoofer, Power Amplifier, peredam, kabel dan masih banyak lagi perangkat pendukung asesoris audio mobil ini.

 

Sedikit penjabaran mengenai Audio Sistem pada Mobil

 

1. Head Unit,

Merupakan perangkat audio yang paling utama, mengapa?  Ya, karena Head Unit ini bertugas sebagai pembaca file musik yang akan anda putar. Macam nya pun beragam, mulai dari Head unit Single Din maupun Double Din. Dimana perbedaannya Single din biasanya tidak terdapat layar sentuh untuk mengeluarkan gambar maupun video musik. Single Din hanya berisi seputar pemutar CD,MP3,USB hingga Bluetooth. harganya pun bermacam-macam mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta tergantung seberapa canggih fiturnya.

Untuk Head Unit Double Din sebaliknya dengan Single Din, Double Din ini memiliki layar yang minimal 6,2 Inci produk yang ada di pasaran. Fitur yang di miliki Head Unit beragam, mulai dari pemutar mp3,DVD hingga sistem android yang disematkan pada era milenial saat ini. Kita dapat memutar video dari youtube langsung dari Head Unit. Ada pula yang menyematkan sistem TV Tuner Digital, sehingga dapat menangkap sinyal TV dengan baik walaupun dalam keadaan mobil berjalan.

Dalam Head Unit saat ini, biasanya pabrikan sudah menyematkan Processor sederhana untuk mengangkat suara lebih baik, dapat staging dengan baik dan suara yang dihasilkan bisa di perhalus atau di perkasar sesusai kebutuhan telinga anda. Namun tidak semua Head unit menyematkan prosesor sederhana ini.

Berikut Kami berikan Contoh perbedaan Single dan Double Din pada Head Unit

 

Single Din Merk Pioneer

 

Single Din Merk Alpine

 

2. Speaker

Speaker merupakan salah satu perangkat audio yang paling penting juga, karena tanpa ada nya speaker sendiri, maka tidak akan pernah anda bisa menikmati sebuah lagu yang di putar dari head unit. Speaker mengeluarkan suara yang di lontarkan dari Head Unit sebagai pembaca file musiknya. Hasil pembacaan file musik dari head unit, maka akan di keluarkan oleh speaker, semakin baik kualitas speaker maka akan semakin natural yang dikeluarkan apa yang telah di baca oleh Head Unit. Speaker sendiri dibagi bermacam-macam jenis. Mulai dari 2 way , 3 way, coaxcial dan subwoofer. Speaker 2 way terdiri dari tweeter dan mid low, atau saat ini banyak yang merubah tweeter menjadi full range demi mendapatkan frequensi yang hilang karena tidak ada mid range. Sedangkan komponen yang lebih lengkap yaitu 3 way yang berisi Tweeter, Midrange dan Midlow.

Pada sistem 2 way  tweeter bertugas menghasilkan frequensi tinggi (3kHz-20kHz). Sedangkan Midbass berfungi menghasilkan frequensi dibawah 3kHz (mid Frequensi dan low Frequensi). Disini lah terlihat kekurangan sistem 2 way karena suara mid bass akan di paksa untuk menghasilkan mid dan low frequensi secara bersamaan, ibarat 1 alat ini di suruh mengeluarkan suara manusia sebagian dan suara bass yang keluar dari musik.

Nah, kemudian pada sistem 3 way ini memiliki sistem tambahan yang berfungsi mengeluarkan mid frequensi secara sendiri yaitu mid range. Sehingga setiap sistem memiliki tugasnya masing masing dengan pembagian yang lebih jelas. Dalam sistem speaker tidak lah lupa disematkan crossover untuk mengatur sinyal suara yang datang dan di atur supaya mengeluarkan atas frequensinya masing masing.

 

3. Subwoofer

Selain speaker 2 way dan 3 way, masih ada 1 lagi sistem yang kurang lengkap jika tidak anda miliki, yaitu subwoofer. Fungsi utama dari Subwoofer adalah, mengeluarkan frekuensi 10Hz hingga 200Hz. Dengan adanya subwoofer, maka akan terasa lebih lengkap pada nada rendah. Untuk Subwoofer berbeda dengan woofer pada sistem speaker, mulai dari 6 inci hingga 21 inci. Pada umumnya mobil saat ini 8-12 inci yang ideal. Dengan adanya Subwoofer maka anda membutuhkan power amplifier untuk mengangkatnya, tidak hanya mengandalkan dari power bawaan dari head unit.

 

 

Contoh Sistem 2 way speaker

audio mobil jogja

 

Contoh sistem 3 way speaker

 

Contoh Subwoofer speaker

 

3. Power Amplifier

Power merupakan penguat akhir pembagian sistem tata suara yang berfungsi sebagai penguat sinyal audio yang pada dasarnya merupakan penguat tegangan dan arus dari sinyal audio yang bertujuan untuk penggerakkan pengeras suara atau loud speaker. Istilah power amplifier adalah penguat akhir sehingga tidak dilengkapi dengan pengatur nada. Beda dengan istilah amplifier yang didalamnya terdiri dari pengatur nada dan power amplifier.

Tugas power ampli (driver) ini adalah pendorong sinyal yang sudah di olah preamp untuk diteruskan bagian speaker. Kita mengenal ada ampli 30, 40, 50, 100,200, 300 dst dalam ukuran watt. Ini adalah kekuatan dari daya dorong power tersebut. Akan tetapi itu tidaklah murni, Bisa dikatakan 100watt sudah dihitung dari suara cacatnya. dinamakan RMS tidak cacat dan Peak suara cacatnya.

Jaman Now, jenis power beraneka macam, mulai dari 2 channel, 4 channel dan monoblock power. Dari pembagian kelas mulai dari class D hingga class AB. Masing masing berbeda kualitas penguat suara yang di hasilkan. Ada juga Power yang di jadikan satu dengan prosesor pengatur suara, jadi lebih simple untuk penataan di dalam kabin mobil, biasanya bentuknya kecil sehingga ringkas dapat di taruh bawah jok penumpang depan.

 

 

Contoh Power Amplifier 4 atau 2 channel

 

Contoh Power Amplifier Monoblock

 

Contoh Power Amplifier with DSP

 

3. Kabel Audio

Merupakan perangkat audio yang bertugas mengalirkan arus listrik dan sinyal suara. Kabel audio ada beberapa jenis dengan fungsi yang berbeda beda. Pertama adalah kabel strum, mengalirkan arus listrik dari aki ke power amplifier.  Kabel jenis ini beragam ukuran, yang dibedakan menggunakan satuan AWG (American Wire Gauge). AWG ini merupakan ketebalan konduktor, dalam artian semakin kecil angka AWG, maka semakin besar kabel tersebut.

 

Contoh Kabel Stroom.

 

Yang Kedua, kabel RCA, kabel ini berfungsi mengalirkan nada suara dari Head unit menuju ke power ampli, bisa juga kasus lain dari DSP prosesor menuju ke power ampli. Kabel RCA dapat dikatakan penting, karena sumber suara pertama keluar dari Head unit akan di teruskan melalui kabel RCA ini. Dengan menggunakan bahan kabel yang baik, maka suara yang di hasilkan pun semakin natural tidak ada hambatan.

 

Contoh Kabel RCA

 

Yang ketiga yaitu kabel speaker. merupakan mengantar sinyal suara akhir dari power ampli menuju speaker. Kabel speaker dibutuhkan beberapa meter dari power, biasanya sekitar 10 mtr untuk kanan kirinya jika power diletakkan dibawah jok.

 

Contoh Kabel Speaker

 

3. Digital Sound Prosesor

Singkat penjelasan mengenai Sound Prosesor yaitu, DSP bertugas sebagai pengatur suara yang masuk dari head unit untuk di teruskan menuju power ampli dan tahap akhir pada speaker /  subwoofer. DSP mengatur tinggi rencah frequensi, kemudian time delay dan lain lain. Dengan DSP maka anda akan merasakan audio seperti mendengarkan musi di dalam panggung live musik, suara yang keluar akan naik keatas dashbord dan kemudian diposisi kan persis tengah, itu smua berkat pengaturan frequensi yang tepat, waktu keluar suara speaker kanan kiri dan sub dibelakang yang tepat. Smua ini ada dalam pengaturan DSP. Setiap speaker akan di atur secara individual, diukur dengan alat pengukur frequensi tepat dan menghasilkan suara yang menabjubkan.

 

Contoh DSP

 

Nah, sudah tau kan gambaran mengenai apa saja yang terdapat pada audio mobil, kini extreme autocare akan membagi anda informasi Workshop Audio Mobil pilihan kami yang sudah profesional dalam mengerjakan audio mobil. Mengapa kami pilih? Ya, karena di jogja banyak sekali workshop audio mobil yang menurut kami hanya asal memasang perangkat audio tanpa memikirkan keamanannya, karena pada dasarnya audio mobil berhubungan dengan kelistrikan, jadi pilihlah audio workshop yang berkompeten di bidangnya.

 

Pollaris Audio Mobil Jogja

Kurang lebih 300 meter dari pasar godean, di pollaris menyediakan jasa pasang audio dengan kualitas baik dengan harga yang tidak terlalu mahal. Audio yang di sediakan beragam mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta. Menggunakan tools yang khusus audio membuat hasil dari settingan audio nya kian detail. Tidak harus mahal,asal perangkat yang dilpilih saling menunjang dan settingan tepat akan menghasilkan suara yang maksimal, ujar Maryono pemilik Workshop Pollaris Audio Mobil Jogja.

Pollaris Audio Mobil

Call / WA 0812 1553 6000

audio mobil jogja

Berikut Hasil Pengerjaan Pollaris Car audio

 

 

 

 

 

M4M AUDIO MOBIL JOGJA

Terletak di utara linglung cafe sekitaran jalan palagan. Di M4M menyediakan berbagai perangkat audio mid hingga high end. Dengan model yang modern, sang pemilik workshop membuat custom audio dengan design yang sedap dipandang mata. Perolehan beberapa piala di ajang kontes audio mobil, membuat customer lebih percaya terhadap hasil pengerjaan di M4M audio. Perangkat itu belakangan, tapi berjuang untuk mendapatkan hasil yang sesuai diinginkan itu yang utama, ujar Imam dari pemilik M4M audio Mobil.

M4M Audio Mobil

Call/ WA 08562900097

 

Berikut hasil pengerjaan M4M Audio

 

 

 

 

Twitter Link